Kustini Nursaodah Rosihan

Monday 11 March 2013

Keuntungan TIK dalam Dunia Pendidkan

Keuntungan yang diperoleh oleh para pelajar dari pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam bidang pendidikan, antara lain :

  • Dapat mengakses informasi-informasi hasil penelitian dari orang lain.
  • Akses ke sumber pengetahuan dapat dilakukan dengan lebih mudah.
  • Akses ke para pakar menjadi lebih mudah karena tidak di batasi oleh jarak dan waktu.
  • Materi-materi pelajaran di sampaikan interaktif dan menarik.
  • Melalui belajar jarak jauh, kendala biaya dan waktu yang mungkin tidak dapat dihindari dengan cara pendidikan biasa, dapat diatasi dengan mengikuti kelas online.
Selain memberikan keuntungan kepada para pelajar, pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi juga memberikan keuntungan kepada lembaga pendidikan penyelenggara. Beberapa keuntungan yang diperoleh lembaga penyelenggara, antara lain :

  • Dapat saling berbagi hasil penelitian dengan institusi pendidikan yang lain.
  • Dapat memberikan pelayanan yang lebih baik kepada peserta didik.
  • Dapat menjangkau pelajar atau mahasiswa yang berada di tempat lain melalui program jarak jauh.
  • Melalui perpustakaan online, biaya untuk menyediakan buku-buku di perpustakaan dapat dikurangi.
  • Dapat saling berbagi sumber ilmu dengan institusi lain.
Sumber : Buku Teknologi Informasi dan Komunikasi untuk SMP Kelas VII
               Penerbit Erlangga

1 comment: